Tips menghentikan cegukan




Jika Anda mengalami cegukan cobalah beberapa tips dibawah ini untuk menghentikannya:

1. Meminum air hangat sekaligus tanpa berhenti sampai habis

2. Minum air sampai mulut anda penuh (pipi mengembung), dan jangan ditelan! tapi ditahan dalam mulut air yg anda minum tadi

3. Tarik dan buang nafas, kemudian tampung di dalam kantong atau kertas tertutup selama kurang lebih satu menit. Hidung dan mulut masuk ke dalam kantong tersebut. Maksudnya adalah untuk menahan dan meningkatkan CO2, sebab menurunnya jumlah CO2 dalam darah bisa menyebabkan cegukan. Setelah satu menit, Anda bisa beristirahat dan kemudian mengulangnya kembali.

4. Tahan napas sekuat tenaga seperti melakukan pengejanan saat BAB. Lakukan penahanan napas saat cegukan terjadi hingga cegukan hilang.

5. Tidur berbaring dengan kedua lutut ditekuk ke arah perut. Lakukan beberapa saat hingga cegukan hilang.

6. Lemaskan seluruh tubuh anda seperti pada saat relaksasi. Bisa dilakukan pada posisi duduk, ataupun berbaring. Relakskan serelaks mungkin beberapa menit hingga cegukan hilang.

7. Jika Anda melihat orang lain cegukan, kejutkan/kagetkan dia dengan hal-hal yang membuat dia lupa akan cegukannya.